LP HAM RI News, Takalar, — Puluhan masyarakat mengikuti kegiatan Jumat Curhat yang rutin digelar oleh Polres Takalar.
Jumat Curhat kali ini dilaksanakan di Masjid Nurul Iman, Lingkungan Rajayya, Kelurahan Rajayya, Kecamatan Polsel, Kabupaten Takalar, dipimpin langsung oleh Kabag Ren AKP Sudirman, SH selaku yang mewakili Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si.
06 September 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kemitraan antara polisi dan seluruh elemen masyarakat mulai dari jamaah, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda dan komunitas remaja masjid di wilayah Polres Takalar agar bisa memiliki sinergitas yang berkelanjutan.
Dalam sambutannya, Kabag Ren menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus masjid dan masyarakat setempat yang telah memberikan waktu dan tempat untuk terlaksananya Program Jumat Curhat Polres Takalar.
AKP Sudirman juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah masing-masing, dalam menyambut Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Takalar.
Dalam kegiatan Jumat Curhat ini pula, Polres Takalar menyalurkan bantuan puluhan paket sembako bagi warga pra sejahtera yang ada di Kelurahan Rajayya.
Kegiatan Jumat Curhat ditutup dengan sesi foto bersama dengan para pengurus Masjid Nurul Iman dan masyarakat jamaah yang hadir.